Emosi Stabil adalah Kunci pria idaman



1

Selamat Pagi sahabat, semoga di awal yang baru ini di tahun 2016 adalah hari dimana kamu menjadi pria idaman wanita, setidaknya memiliki pasangan yang menenangkan hati dan sesuai selera hati sahabat semua, posting ini terinsipasi dari sahabat saya mas Ronald, pada kesempatan ini saya akan sharing bagaimana cara menjadi pria idaman, agar hubungan percintaan kalian dapat berjalan dengan baik, maka pada kesempatan ini saya akan sharing tentang bagaimana laki laki mengontrol emosi seorang wanita, karena kebanyakan pria itu labil emosinya seperti wanita, padahal seharusnya laki laki yang harus mengontrol emosi sang wanita karena jika sebaliknya kamu akan cape sendiri dengan hubungan percintaanmu yang kurang baik Selama kita hidup pasti tidak jauh dari yang namanya masalah. Dan sebagai manusia bila dihadapkan pada masalah yang keluar adalah Emosi dulu. Sehingga seringkali banyak kekerasan terjadi hanya karena perkara yang sepele yang menguras hati dan fikiran kita. Pahamilah sahabatku bahwa Semua emosi pada dasarnya adalah dorongan untuk bertindak. Jadi berbagai macam emosi itu mendorong masing-masing orang untuk memberikan respon atau bertingkah laku terhadap rangsangan yang ada, baik itu timbul dari luar maupun dari dalam. Contoh: Emosi Bahagia membuat orang tertawa, tampak lebih berseri-seri, ceria dll. Emosi Sedih membuat orang menangis, tampak suram, gloomy. Emosi Marah cenderung mendorong seseorang melakukan kekerasan.   Menurut Aristoteles, masalahnya bukanlah mengenai Emosionalitas, melainkan mengenai keselarasan antara emosi dan bagaimana cara mengekspresikannya. Seringkali bila masalah datang, yang ada justru panik…marah…jengkel dan berbagai emosi negative lainnya. Yang setidaknya membuat fikiran kita menjadi kalut karena sulitnya mengontrol emosi dalam kondisi seperti ini maka dari itu Berikut beberapa tips sederhana untuk membantu anda dalam mengontrol dan menjaga emosi tetap stabil dan tenang disaat muncul masalah atau tantangan hidup  dibawah ini  6 Tips bagaimana cara mengontrol emosi seorang pria idaman

  1. Jangan Mudah Terpancing.

  Reaksi yang anda tunjukkan adalah cerminan dari bagaimana cara anda menilai sesuatu dan bagaimana anda dalam menghadapi sesuatu. Ini point pertama yang harus diperhatikan Misalnya: Bila ada orang lain yang memiliki pendapat yang berbeda atau bahkan bertolak belakang dengan pemikiran anda segeralah Tarik nafas lebih dulu, jangan buru-buru mengkonfrontasi. Mulailah berfikiran terbuka dengan mengatakan pada diri anda sendiri “ Well tiap orang itu unik, jadi pemikiran pun juga tidak ada yang sama. Menurut dia gitu, menurut aku gini. So what..?” Dengan begitu anda tidak akan membuatnya jadi masalah pribadi, dan tidak perlu juga sampai diambil hati. Tanggapilah dengan tenang, santai atau bahkan tertawakan saja bersama-sama.  

  1. Terima saja, tidak perlu Melawan

  Bersikaplah Netral. Biarkanlah hal-hal negatif kata kata yang kurang baik, perlakuan menyebalkan yang datang pada anda mengalir pergi tanpa anda perlu menanggapi. Jangan sampai itu melekat dalam pikiran dan hati anda. Anggaplah itu masukan, jadikan itu sebagai bahan untuk intropeksi diri. Stay chill !!, tetap tenang and take control terhadap emosi anda  

  1. Memaafkan Diri Sendiri

  Segera Sadari kekeliruan dan kesalahan-kesalahan anda, lalu maafkanlah. Memaafkan diri sendiri itu tidak mudah, karena setiap kali kita mengingat kembali kesalahan kita yang ada biasanya hanya penyesalan. Menyesal boleh saja, tapi tidak perlu sampai berlarut-larut. Karena bagaimanapun, itu sudah terjadi, mau menyesal bagaimanapun juga tidak akan merubah apa-apa. Yang harus anda lakukan adalah anda hanya maju menjalani hidup, caranya…ya terlebih dahulu anda harus bisa memaafkan diri anda sendiri.

  1. Lihat dari sudut pandang yang berbeda

Sebelum mengambil tindakan dan bereaksi sebaiknya anda perlu melihat dari sudut pandang yang berbeda terlebih dahulu Bila anda langsung menanggapi segala kejadian di sekitar anda secara negatif , untuk seterusnya anda akan berkutat di situ-situ saja mandek, tidak bisa maju dan justru ‘memakan’ diri anda sendiri. Tidak perlu lah terlalu serius dalam menanggapi sesuatu. Santai saja, lihat dari sudut pandang lain atau kalau perlu posisikan diri anda di tempat lawan anda denga cara ini Setidaknya dengan begitu diharapkan anda akan dapat lebih bijak dalam mengambil keputusan.  

  1. Belajar untuk Melepaskan / Let it go

  Lepaskan semua problem anda dengan menjadikan semua itu sebagai masa lalu. Fokuskan perhatian anda pada hidup anda saat ini. Jalani dan Nikmati apa yang ada pada diri kita, terima diri kita apa adanya, dan terus berusaha memperbaiki diri.

  1. Jalani Hidup dengan penuh Syukur

Biasakanlah setiap hari untuk Bersyukur akan segala yang terjadi dalam hidup sahabat semua. Entah itu baik entah itu buruk, apapun pengalaman yang telah anda alami, anggaplah itu satu pembelajaran dan proses pendewasaan diri, dengan syukur hati bias lebih tenang dalam menjalani hidup Terlebih bila anda mengalami hal yang buruk, terima…jalani…syukuri, karena dari pengalaman buruk itu anda akan belajar mengantisipasi supaya jangan sampai terulang lagi. Jangan habiskan waktu anda sia-sia dengan meratap ataupun dengan hal-hal negative lain. Lebih baik fokuskan diri anda ke emosi dan pikiran-pikiran yang positif. Itulah sebagian tips yang bisa saya berikan untuk sahabat sahabat semua. Yang jadi tantangannya adalah bagaimana kita menguasai emosi kita secara cerdas. Emosi apabila dilatih dan dikontrol dengan baik justru akan membuat kita lebih bijaksana, karena pada dasarnya emosi mampu membimbing pemikiran, nilai, dan kelangsungan hidup kita. Mungkin itu saja dari saya, semoga dapat mengambil manfaat dan intisari dari postingan yang saya berikan, harapan saya semoga seluruh pria di Indonesia atau dari manapun dapat menerapkan ini dalam kehidupan sehari sehari sahabat sahabat lukman semuanya   Salam Cinta Lukman Budi (Budi Media Pressindo)

Post A Comment
  • Blogger Comment using Blogger
  • Facebook Comment using Facebook
  • Disqus Comment using Disqus

2 comments :

  1. Sangat sepakat dengan ulasan penulis diatas, dan sebagian besar tips diatas juga banyak yang saya terapkan dalam mengendalikan emosi ketika sedang dalam keadaan marah.

    ReplyDelete


Ads

Pasang Iklan Disini url web kalian

Pasang Iklan Anda Disini

Pasang Iklan Disini url web kalian

Pasang Iklan Anda Disini

Pasang Iklan Disini url web kalian

Pasang Iklan Anda Disini

Pasang Iklan Disini url web kalian

Pasang Iklan Anda Disini

Pasang Iklan Disini url web kalian

Pasang Iklan Anda Disini

Artikel Lainnya